Xu Dawei ditangkap pada Januari 2001 karena berlatih Falun Dafa (Falun Gong), kemudian dijatuhi hukuman delapan tahun penjara oleh rezim komunis Tiongkok. Seorang pria muda yang sebelumnya sehat, tinggal kulit dan tulang ketika dibebaskanpada Februari 2009. Tubuhnya dipenuhi luka dan memar akibat disiksa, dipukuli dan disetrum dengan tongkat listrik. Wajahnya tanpa ekspresi, matanya bergerak perlahan, dan dia tidak bisa mengenali anggota keluarganya. Dia meninggal hanya 13 harisetelah dibebaskan. Ia berusia 36 tahun.
Setelah kematiannya, istrinya berupaya tanpa lelah untuk mencari keadilan baginya. Dalam sebuah surat terbuka kepada pihak berwenang, istri Xu, Chi Lihua, menulissebagai berikut:
Saya tidak ingin memikirkan bagaimana saya melewatkan delapan tahun menantikannya dengan cemas. Sulit bagi seseorang yang belum mengalaminya secara langsung untuk memahaminya. Saya merawat putri kecil kami dan orang tuasaya yang sudah lanjut usia. Kesulitan, kesengsaraan, kekhawatiran, dan kecemasan tak terlukiskan. Entah berapa kali saya menangis. Saya telah kehabisan air mata. Hanya darah yang menetes dari hati saya.
Saya pikir akhirnya penantian itu berakhir setelah delapan tahun yang panjang, tetapi apa yang terjadi adalah pukulan fatal. Ibu saya tidak tahan dan pingsan saat mendengarnya. Kedua orang tua saya sekarang sudah meninggal dunia. Saya telah kehilangan mereka, dan saya tidak memiliki rumah maupun pendapatan.
Orang tua Dawei meminta saya untuk tinggal bersama mereka, tetapi saya berat hati untuk pergi. Sampai tahap tertentu, saya tidak berani menghadapi kenyataan ini. Bukan karena mereka tinggal di desa kecil di pegunungan. Dan juga bukan karena saya tidak cocok dengan mereka. Orang tua Dawei tidak memperlakukan saya sebagai menantu perempuan – mereka memperlakukan saya seperti anak perempuan mereka sendiri! Dan saya juga memperlakukan mereka sebagai orang tua saya sendiri. Saya tidak ingin tinggal bersama mereka hanya karena saya tidak ingin kehadiran saya mengingatkan mereka akan putra mereka. Saya bahkan lebih takut harus berkata apa ketika nenek Dawei yang berusia sembilan puluh sembilan tahun bertanya kepada saya mengapa Dawei masih belum pulang…
Baca Selengkapnya: https://id.minghui.org/html/articles/2024/10/21/140901.html